Supaya lebih yakin! ingat janji Allah – Sebagian dari kita pasti pernah merasakan kekecewaan yang menyakitkan. Perasaan kecewa dapat membuat kita menjadi tidak bergairah dalam menjalani hidup. Sehingga kita cenderung merasa putus asa dan seolah-olah kita adalah orang yang paling menderita.
Namun Allah maha kuasa atas segala sesuatu, Allah tidak akan menguji seorang hamba diluar batas kemampuannya. Maka ketika keyakinan pada diri kita mulai goyah karena suatu perkara yang kita hadapi itu sulit, ingatlah terhadap janji Allah. (lihat : Jangan putus asa, 4 janji Allah dalam Al-Qur’an)
Berbicara mengenai janji Allah memang tidak akan pernah habisnya, karena firmannya pasti dan terdapat dalam Al-Qur’an dan hadist. Ketika kita menyandarkan harapan kepada Allah kita tidak akan pernah kecewa. Allah adalah zat yang Maha Kuasa, rencana Allah lebih baik dibandingkan rencana hamba-Nya. Maka supaya kita lebih yakin dalam menjalani hidup ingatlah janji Allah dalam ayat Al-Qur’an dan hadist berikut :
QS. Al-Jasiyah ayat 32
وَاِذَا قِيْلَ اِنَّ وَعْدَ اللّٰهِ حَقٌّ وَّالسَّاعَةُ لَا رَيْبَ فِيْهَا قُلْتُمْ مَّا نَدْرِيْ مَا السَّاعَةُۙ اِنْ نَّظُنُّ اِلَّا ظَنًّا وَّمَا نَحْنُ بِمُسْتَيْقِنِيْنَ
Artinya : “Dan apabila dikatakan (kepadamu), “Sungguh, janji Allah itu benar, dan hari Kiamat itu tidak diragukan adanya,” kamu menjawab, “Kami tidak tahu apakah hari Kiamat itu, kami hanyalah menduga-duga saja, dan kami tidak yakin.”
Hadist Riwayat Umar Bin Khattab
Pada akhirnya takdir Allah selalu baik, hanya saja kadang kita harus menerimanya dengan air mata.
QS. Al-Maidah ayat 152
فَاذْكُرُوْنِيْٓ اَذْكُرْكُمْ وَاشْكُرُوْا لِيْ وَلَا تَكْفُرُوْنِ
Artinya : “Maka ingatlah kepada-Ku, Aku pun akan ingat kepadamu. Bersyukurlah kepada-Ku, dan janganlah kamu ingkar kepada-Ku”.
Hadist Riwayat Bukhari dan Muslim
Kalau kamu mendatangiku dengan berjalan, maka Aku akan mendatangimu dengan berlari.
QS. Ar-Rum ayat 60
فَاصْبِرْ اِنَّ وَعْدَ اللّٰهِ حَقٌّ وَّلَا يَسْتَخِفَّنَّكَ الَّذِيْنَ لَا يُوْقِنُوْنَ
Artinya : “Maka bersabarlah engkau (Muhammad), sungguh, janji Allah itu benar dan sekali-kali jangan sampai orang-orang yang tidak meyakini (kebenaran ayat-ayat Allah) itu menggelisahkan engkau”.
QS. Ad-Dhuha ayat 3
مَا وَدَّعَكَ رَبُّكَ وَمَا قَلَىٰ
Artinya : “Tuhanmu tiada meninggalkan kamu dan tiada (pula) benci kepadamu”.
QS. Al-Baqarah ayat 286
لَا يُكَلِّفُ ٱللَّهُ نَفْسًا إِلَّا وُسْعَهَا ۚ لَهَا مَا كَسَبَتْ وَعَلَيْهَا مَا ٱكْتَسَبَتْ ۗ رَبَّنَا لَا تُؤَاخِذْنَآ إِن نَّسِينَآ أَوْ أَخْطَأْنَا ۚ رَبَّنَا وَلَا تَحْمِلْ عَلَيْنَآ إِصْرًا كَمَا حَمَلْتَهُۥ عَلَى ٱلَّذِينَ مِن قَبْلِنَا ۚ رَبَّنَا وَلَا تُحَمِّلْنَا مَا لَا طَاقَةَ لَنَا بِهِۦ ۖ وَٱعْفُ عَنَّا وَٱغْفِرْ لَنَا وَٱرْحَمْنَآ ۚ أَنتَ مَوْلَىٰنَا فَٱنصُرْنَا عَلَى ٱلْقَوْمِ ٱلْكَٰفِرِينَ
Artinya: “Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. Ia mendapat pahala (dari kebajikan) yang diusahakannya dan ia mendapat siksa (dari kejahatan) yang dikerjakannya. (Mereka berdoa): “Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami tersalah. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tak sanggup kami memikulnya. Beri maaflah kami; ampunilah kami; dan rahmatilah kami. Engkaulah Penolong kami, maka tolonglah kami terhadap kaum yang kafir”.
QS. Ibrahim ayat 7
وَاِذْ تَاَذَّنَ رَبُّكُمْ لَىِٕنْ شَكَرْتُمْ لَاَزِيْدَنَّكُمْ وَلَىِٕنْ كَفَرْتُمْ اِنَّ عَذَابِيْ لَشَدِيْدٌ
Artinya : “Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu memaklumkan, “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah (nikmat) kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka pasti azab-Ku sangat berat.”