Supaya Hati Tenang, Jauhi Sifat Iri dan Dengki !

Supaya hati tenang, jauhi sifat iri dan dengki ! – Iri dan dengki merupakan penyakit yang berbahaya bagi hati. Iri dan dengki dapat mengeruhkan pikiran dan dapat mengotori hati. Disamping itu sifat iri dan dengki termasuk salah satu penyebab kehancuran hubungan kerjasama dan memporak-porandakan kebahagiaan.

Sungguh sifat iri dan dengki merupakan sifat tercela yang harus di jauhi oleh manusia. Karena selain dapat menimbulkan penyakit hati, sifat ini juga dapat mempengaruhi fisik. Berikut beberapa hal yang dapat di lakukan untuk menjauhi sifat iri dan dengki :

1) Sadarilah bahwa iri dan dengki adalah perbuatan dosa yang akan menjerumuskan ke dalam siksaan api neraka.

2) Berdoalah kepada Allah SWT secara sungguh-sungguh supaya hati dapat terjaga dan disembuhkan dari penyakit iri dan dengki

3) Mengingat kematian. Sebab, mengingat kematian akan mengurangi rasa tamak terhadap dunia dan meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT.

4) Menyadari bahwa segala sesuatu sudah ditetapkan oleh Allah SWT. Dan semua rezeki dan karunia yang ada di muka bumi ini sudah dibagi sesuai dengan kebutuhan setiap makhluknya. Sungguh Allah SWT Maha Mengetahui dan pemilik hikmah yang luas.

5) Bersyukur, senang, dan merasa cukup atas pemberian Allah SWT. Sebab segala hal yang diberikan oleh Allah SWT merupakan hal terbaik bagi setiap hamba-Nya.

6) Kurangi bergaul dengan orang-orang yang gaya hidupnya bermewah-mewahan atau orang-orang yang memiliki penyakit iri dan dengki dalam hatinya.

7) Sibukkanlah diri dengan berbagai amalan ketaatan sehingga tidak ada lagi kesempatan untuk mengembangkan iri dan dengki dalam hati

8) Belajar dari kehidupan fakir-miskin dan orang-orang yang membutuhkan pertolongan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *