5 Ketakutan anak muda menurut Bob Sadino – Siapa yang tidak kenal dengan nama Bob Sadino? Beliau adalah pengusaha yang sukses karena peternakan ayamnya. Beliau juga menjadi tokoh inspiratif bagi anak muda dalam meniti karir. Di zaman era yang serba canggih ini, semua bisa di dapatkan dengan mudah. Hal ini dapat membuat diri kita menjadi semakin konsumtif terutama di kalangan muda.
Anak muda adalah tonggak perubahan dalam sebuah peradaban bangsa. Namun ada beberapa hal yang yang menjadi ketakutan bagi kalangan anak muda untuk mulai bergerak. Menurut Bob Sadino ada 5 ketakutan yang di hadapi oleh anak muda antara lain :
1) Anak Muda Takut Gagal
Ketakutan pertama yang di hadapi oleh kalangan anak muda adalah takut gagal. Setiap orang pernah menghadapi masalah atau kegagalan dalam hidupnya. Maka wajar saja, jika seseorang merasa takut untuk memulai kembali.
Namun ketakutan tersebut tidak boleh menjadi penghalang terutama bagi kalangan anak muda dalam meraih mimpinya. Karena rasa takut menjadi salah satu penghalang bagi kalangan anak muda untuk maju. Lebih baik gagal karena pernah mencoba daripada gagal karena pikirannya sendiri yang tidak pernah mau mencoba.
Anak muda yang pernah gagal dari hidupnya, selamat! karena kamu sudah berani melangkah dengan semua ketakutan yang menjadi penghalangmu. Dengan kegagalan, anak muda bisa mendapatkan pelajaran berharga dalam hidupnya dan menjadi pribadi yang lebih kuat.
2) Anak Muda Takut Dikritik
Ketakutan kedua yang di hadapi oleh kalangan anak muda adalah takut kritikan. Tidak ada hal di dunia ini yang sempurna. Begitupun tidak semua orang menyukai apa yang kita lakukan khususnya bagi kalangan anak muda. Teruslah bermimpi dan berusaha meski banyak kritikan yang kamu terima.
Anak muda jangan takut untuk dikritik oleh orang lain! dari kritikkan membuat diri kamu menjadi semakin maju. Terimalah kritikan yang membangun dan membantu kamu dalam memperbaiki setiap kesalahan. Mereka yang selalu takut dikritik enggan untuk mencoba dan mempelajari sesuatu secara maksimal. Hal ini menjadikan mereka terhambat dalam berkembang.
3) Anak Muda Takut Keluar Dari Zona Nyaman
Ketakutan ketiga yang di hadapi oleh kalangan anak muda adalah takut keluar dari zona nyaman. Terkadang melakukan seuatu yang asing dan berada di luar zona nyaman, kita merasa takut. Hal inilah yang di alami oleh kalangan anak muda yakni takut akan perubahan baru dalam zonanya.
Akhirnya sebagian kalangan anak muda memilih untuk tetap berada di zona nyamannya, terjebak dengan rutinitas yang sama dan mungkin membuat mereka kurang berkembang. Namun, keluar dari zona nyaman tidak semenyeramkan itu kok, asal mengetahui dengan pasti risiko yang akan dihadapi dan reward yang akan diterima. Semua hal yang terjadi di luar zona nyaman kita adalah bagian dari proses perkembangan diri.
4) Anak Muda Takut akan Penerimaan di Lingkungan Baru
Ketakutan keempat yang di hadapi oleh kalangan anak muda adalah takut akan penerimaan di lingkungan baru. Ketika kita berada di lingkungan baru dan melakukan sesuatu yang asing bagi diri kita, memang terkadang
Namun tidak semua hal itu menyeramkan, ternyata berada di lingkungan baru dapat melatih perkembangan otak dan skill kamu. Takut akan diterima di lingkungan baru menjadi penghambat bagi sebagian kalangan anak muda untuk berani melangkah. Padahal bisa jadi hal baru tersebut membawa dampak yang baik bagi karir, skill, dan perkembanganmu. Maka jangan terlalu takut akan hal baru. Cukup coba dan jalani dengan maksimal agar membuahkan hasil yang sesuai harapan. Selebihnya serahkan kepada yang Kuasa.
5) Anak Muda Takut akan Penilaian Orang Lain
Ketakutan kelima yang di hadapi oleh kalangan anak muda adalah takut akan penilaian orang lain. Perkataan orang terkadang bisa menjadi bumerang atau motivasi. Namun seringkali kalangan anak muda merasa bergantung akan perkataan orang.
Hal inilah yang membuat mereka tidak berani mengambil sebuah risiko karena takut kata orang. Padahal kita semua tidak perlu selalu mendengarkan perkataan orang. Ucapan yang baik bisa dijadikan motivasi, dan yang menjatuhkan boleh langsung disingkirkan. Berhentilah merasa takut bagi kalangan anak muda dalam mengejar mimpi dengan maksimal.